Bacaan Pertama
Pembacaan dari Kitab Nahum
Lihatlah! Di atas gunung-gunung berjalan orang yang membawa berita, yang mengabarkan berita damai sejahtera. Rayakanlah hari rayamu, hai Yehuda, bayarlah nazarmu! Sebab tidak akan datang lagi orang dursila menyerang engkau; ia telah dilenyapkan sama sekali!
Sungguh, TUHAN memulihkan kebanggaan Yakub, seperti kebanggaan Israel; sebab perusak telah merusakkannya dan telah membinasakan carang-carangnya.
Celakalah kota penumpah darah itu! Seluruhnya dusta belaka, penuh dengan perampasan, dan tidak henti-hentinya penerkaman!
Dengar, lecut cambuk dan derak-derik roda! Dengar, kuda lari menderap, dan kereta meloncat-loncat!
Pasukan berkuda menyerang, pedang bernyala-nyala dan tombak berkilat-kilat! Banyak yang mati terbunuh dan bangkai bertimbun-timbun! Tidak habis-habisnya mayat-mayat, orang tersandung jatuh pada mayat-mayat!
Aku akan melemparkan barang keji ke atasmu, akan menghina engkau dan akan membuat engkau menjadi tontonan.
Maka semua orang yang melihat engkau akan lari meninggalkan engkau serta berkata: "Niniwe sudah rusak! Siapakah yang meratapi dia? Dari manakah aku akan mencari penghibur-penghibur untuk dia?"
Artikel Terkait
Basilika Lateran: Gereja Tertua di Romawi Barat
10 Fakta Menarik Tentang Basilika Our Lady of Peace Yamoussoukro
Memperingati Keajaiban Serangan Bom 100 Tahun Lalu di Basilika Guadalupe
Seorang Pria Serang Patung Our Lady of Fatima di Basilika Washington DC, Tangan Dipotong, Wajah Dipalu
Lima Fakta Tentang Basilika Nasional “Immaculate Conception” Washington DC
Paus Fransiskus Tunjuk Diplomat Vatikan Untuk Mengawasi Keuangan Salah Satu Basilika Utama di Roma
Kardinal Luis Tagle Menahbiskan 24 Diakon di Basilika St Petrus Vatikan
'Mater Ecclesie', Devosi Bulan Maria di Basilika Santo Petrus, Vatikan
Tutup Bulan Maria, Paus Akan Berdoa Rosario di Depan Patung Maria Regina Pacis di Basilika Maria Roma
Padre Marco SVD Dampingi Menag Yaqut, Ketua PBNU dan Rombongan Tur di Basilika St Petrus, Vatikan